Lukisan yang merupakan visualisasi dari lirik lagu JKT48 dan AKB48 berjudul sama yaitu Hari Pertama. Gadis-gadis digambarkan sedang berpegangan tangan antara satu dan lainnya untuk menunjukan kesan hubungan pertemanan. Gadis di setiap sisi lukisan menunjukan gerakan tangan yang sedang membuka tirai, tirai tersebut berbentuk menyerupai kelopak bunga Dandelion. Penggambaran seperti ini bertujuan untuk menampilkan keadaan gadis-gadis tersebut yang sama dengan bunga Dandelion yang akan mekar. Bagian tengah pada lukisan dibuat lebih terang dengan tujuan memberikan sorotan cahaya pada sekelompok gadis yang dilukiskan. Sorotan cahaya ini juga merupakan tanda dari waktu yang mulai fajar, hal ini juga didukung dengan latar yang menunjukan keadaan malam. Bagian bawah lukisan diisi dengan bunga-bunga Dandelion yang disusun berurutan dari bunga mekar di bagian belakang hingga menjadi gumpalan biji cypsela putih. Biji-biji cypsela digambarkan berterbangan ke berbagai arah dalam bidang lukis. Bunga Dandelion merupakan simbol dari kekuatan. Hal ini dikarenakan bunga Dandelion merupakan tumbuhan yang dapat hidup diberbagai tempat dan musim. Dandelion yang telah mekar akan berubah menjadi biji cypsela, saat tertiup angin biji-biji ini akan tumbuh kembali di tempat lain.By Syahrani Efendi